Tanpa disadari ritme olahraga yang Anda lakukan ternyata keliru.
Sehingga, wajar saja target penurunan berat badan tak kunjung tergapai.
Berikut dua jenis olahraga dan trik cerdas agar impian Anda memiliki
tubuh ramping dua bulan ke depan, segera terpenuhi.
Berolahraga dengan akal sehat
Giat berolahraga memang tak salah. Namun, jangan semerta-merta
memaksakan diri untuk berolahraga ekstra keras demi hasil yang maksimal.
Disarankan agar Anda memperlakukan tubuh dengan cara yang masuk akal,
seperti beri waktu untuk tubuh Anda beristirahat dengan cara yang benar
saat melakukan kardio. Sebab, jika Anda terus menerapkan kecepatan
tinggi yang sama selama kurun waktu yang ditentukan, bisa jadi kaki akan
lebih dulu merasa lelah dan kram, yang kemudian diikuti oleh cidera
anggota tubuh lainnya, bila begini bisa dipastikan maka sesi olah tubuh
pun terbuang percuma.
Interval kunci tubuh ramping
Setelah melakukan pemasanan, mulailah dengan kecepatan tertinggi
Anda, lalu kurangi kecepatan hingga 0.5 mph setiap 15 detik selama satu
menit. Selanjutnya untuk memulihkan tenaga, lakukan berjalan selama satu
menit. Ulangi lagi interval ketiga (plus pemulihan tenaganya) sebanyak 3
kali sebelum melakukan cooling down. Usahakan Anda melakukan 10 interval.
Post a Comment