Perluas Jaringan Sosial Anda dengan Aplikasi Android


Bukan rahasia lagi jika jumlah pengguna Android di Indonesia kian bertambah setiap harinya. Sejak peluncurannya pertama kali oleh Google tahun 2008, Android mulai merebut pecinta gadget dan memberi warna baru di pasar smartphone. Sejak saat itu, pecinta Android perlahan mulai bertumbuh dan menunjukkan geliatnya.

Hingga Desember 2012, jumlah pengguna Android telah mengalami peningkatan sebesar 50%. Hal ini tidak lepas dari jumlah aplikasi Android yang terus bertambah, khususnya yang berhubungan dengan social networking, diperkirakan bahkan akan mencapai angka 1 juta aplikasi tahun 2013 ini. Bagaimana tidak, setiap harinya berbagai aplikasi keluaran Android bisa di-download di Google Play Store secara gratis ataupun berbayar. Bahkan beberapa website turut membuat daftar aplikasi Android terbaik untuk memudahkan pengguna Android untuk mendapatkan informasi tentang aplikasi terbaru.

Sudah menjadi rahasia umum jika setiap pagi beberapa orang memulai harinya bukan lagi dengan koran, melainkan membuka berbagai aplikasi berbasis social networking seperti Facebook, WhatsApp, dan Twitter. Seringkali bahkan kita mengetahui berita terbaru pertama kali melalui Twitter. Selain itu, bukan tak mungkin Anda mendapat peluang bisnis justru dari salah satu teman di Facebook. Untuk itulah kebutuhan untuk selalu terhubung dengan orang lain dan ter-update dengan dunia luar sudah berubah menjadi sebuah lifestyle atau gaya hidup.
Smartphone Samsung yang kini menduduki posisi nomor satu dalam kategori perangkat ponsel favorit kini sudah hadir dengan produk premium yang banyak diminati masyarakat kaum urban yaitu Galaxy S III dan Galaxy Note II. Produk unggulan Samsung dengan kinerja paling cepat dan spesifikasi paling canggih hingga saat ini juga memiliki berbagai beragam aplikasi social networking seperti Path, Pinterest, Instagram, Line, dan masih banyak lagi lainnya. 

Dalam gaya hidup masa kini, orang sering menggunakan social media sebagai sarana untuk berbagi dengan teman dan dunia luar. Hal ini semakin mudah dilakukan dengan fitur Social Tag di Galaxy S III. Cukup hubungkan saja wajah teman-teman Anda dalam album foto dengan pilihan aplikasi social networking mereka, dan status terbaru mereka akan segera muncul di timeline.

Selain social networking, aplikasi beraliran sports juga tak kurang peminatnya. Bagi penggemar olahraga tentu sudah familiar dengan aplikasi seperti Nike Running, Endomondo Sport Tracker, dll yang juga terdapat di Galaxy S III. Berbagi aktivitas olahraga di social networking, sejatinya dapat membantu meningkatkan semangat Anda. Buktikan saja sendiri, Anda akan dengan mudah mendapatkan berbagai motivasi sosial dari teman-teman jika sedang dalam program olahraga tertentu, diet misalnya.

Bukan hanya itu saja, Samsung dengan produknya Galaxy Note II memiliki fitur S-Pen yang mengerti kebutuhan profesional Anda. Melalui S-Pen Anda bisa secara langsung mengedit gambar atau mengerjakan presentasi di mana saja.

Samsung mengerti akan kebutuhan Anda untuk selalu terhubung. Betapa tidak, selain penampilan luarnya yang menarik, keanggunan kedua smartphone Samsung ini juga disertai dengan perangkat maksimal di dalamnya. Lihat saja hasil foto dengan kamera 8MP w/LED + 1.9MP (front) dan Full HD Video yang sempurna. 

Layar yang lebih terang dan lebih baik dengan teknologi HD Super AMOLED bisa langsung Anda rasakan kejernihannya saat melihat layar Galaxy S III dan Galaxy Note II. Selain dibekali dengan sistem operasi Android terbaru yang super cepat, kapasitas baterainya pun mampu bertahan seharian untuk pemakaian normal browsing, foto, dan telepon. Benar-benar sebuah smartphone yang memahami Anda bukan?

Dengan begitu banyak keunggulan yang ditawarkan Samsung, mulai dari ketangguhan perangkat, fitur menarik, hingga berbagai aplikasi yang mendukung lifestyle, pilihan ada di tangan Anda. Beralihlah pada kesuksesan dengan memilih smartphone yang dapat membantu Anda untuk selalu terhubung dan ter-update. Switch to Success with Samsung.
Share this article :
 

Post a Comment

 
Support : created by | Barangit.COM | design tercela
Copyright © 2011. TERCELA - All Rights Reserved
Template di otak atik by tercela Published by design otak atik tercela
Proudly powered by Blogger